Postingan

Menampilkan postingan dari 2011

PENDADARAN

Fakultas Ekonomi melakukan pendaftaran pendadaran mulai tanggal 1 s/d 16 pada setiap bulannya, dan waktu pelaksanaan ujian pendadaran dilakukan mulai tanggal 1 s/d 14 pada bulan berikutnya. Skripsi yang akan dikumpulkan harus sudah dilengkapi dengan: Lembar pengesahan Pembimbing Skripsi. Surat pernyataan keaslian Skripsi. Kata Pengantar. Daftar Isi. Daftar Pustaka. Lampiran-lampiran. Surat Riset (bagi yang melakukan penelitian di perusahaan). SYARAT PENDAFTARAN PENDADARAN : 1 lembar fotocopy KTM (Kartu Tanda Mahasiswa) yang masih berlaku. 1 lembar fotocopy KRS (Kartu Rencana Studi) yang masih berlaku. 1 lembar fotocopy Ijasah terakhir (SMA atau yg sederajat)  yang telah dilegalisir. 1 lembar fotocopy Akte Kelahiran yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang (Catatan Sipil/ Notaris). Kartu Bimbingan Skripsi (asli) yang sudah ditandatangani/di acc oleh Pembimbing Utama. 1 lembar fotocopy Surat Riset dari perusahaan (bila penelitian dilakukan di perusahaan).